Posted on

7 Arti Warna Rujukan Interior Mobil

7-arti-warna-interior-mbtech-4

Bagi anda yang berencana mengganti warna interior mobil, pemilihan warna yang tepat akan berpengaruh pada aura positif ataupun negatif bagi penumpang mobil.

Setidaknya ada 7 warna yang dapat menjadi rujukan yang secara psikologis dapat menghasilkan efek-efek tertentu.  Meskipun memiliki efek tertentu, pilihan rujukan warna ini tidak lah mutlak harus diaplikasikan.

7-arti-warna-interior-mbtech-3

“Aku pilih warna yang senada dengan Daihatsu Sirion ku dengan eksterior silver.  Meskipun warna-warni memiliki arti tersendiri, aku lebih mengutamakan warna yang sreg dan sesuai dengan tampilan luar.  Dan sejauh cocok, mood berkendara aku tetap positif kok,” ungkap Ina salah satu sahabat MBtech ini.

Permainan warna memiliki makna dan simbolik tertentu.  Pemilihan warna yang tepat bisa membuat efek tertentu, dan yang bisa jadi rujukan yaitu warna kuning, hijau, oranye, biru, pink, ungu dan cokelat.  Ketujuh warna ini memiliki makna sendiri dan bisa diterapkan sebagai warna pengganti interior mobil.  Asyiknya ketujuh warna itu tersedia di varian MBtech seperti MBtech Camaro, MBtech Camaro Fiesta, dan MBtech New Superior.

7-arti-warna-interior-mbtech-1

Nah seperti apakah arti warna tersebut, simak uraian dibawah ini :


  1. Kuning, warna ini merupakan simbol kecerahan yang dapat menghujani anda dengan kecerahan sehingga rasa penat dan bosan akan mudah sirna.  Selain membuat mood positif, warna ini juga dapat menambah konsentrasi.

  2. Jika ingin lebih rileks bisa memilih warna hijau.  Warna ini diyakini dapat meningkatkan energi dan membuat pikiran lebih seimbang.

  3. Untuk penambah semangat bisa mengaplikasikan warna oranye.  Warna ini dapat membuat pengendara lebih fokus dan fresh.

  4. Pink merupakan lambang keharmonisan dan romantis.  Warna ini juga dapat meningkatkan gairah sehingga mood anda akan lebih positif.

  5. Biru meskipun bisa juga berarti sebagai cerminan kesedihan, namun warna ini dapat meningkatkan ketenangan.

  6. Warna ungu merupakan cerminan kemisteriusan dan keanggunan, namun warna ini juga dapat meningkatkan rasa percaya diri dan mengusir rasa takut.  Warna ini juga dapat meningkatkan gairah dan kreatifitas.

  7. Cokelat mewakili aura dewasa, membumi dan alami.  Umumnya warna ini lebih banyak disukai kaum pria karena efeknya yang dapat memberikan kenyamanan.


Perihal efektifitas makna ketujuh warna tersebut akan kembali kepada sugesti namun tidak ada salahnya jika warna-warna tersebut dijadikan referensi bagi anda yang sedang berniat mengganti nuansa interior mobil anda.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store