Melepas penat selepas bekerja di rumah lewat kursi pijat pribadi menjadi solusi jitu. Tanpa harus keluar rumah kembali ke tempat refklesi, Anda hanya duduk di kursi pijat elektrik, lalu tekan tombol menu yang ada lalu mesin secara otomatis memijat badan Anda.
Nah biar proses pemijatan yang membuat badan kembali bugar dan siap beraktivitas kembali, tidak ada salahnya kursi tersebut diberikan sentuhan personal di bahan pelapisnya memakai kulit sintetis MBtech.
Inspirasi personal pertama yang ditawarkan oleh Mister MB adalah melapis ulang kursi pijat elektrik menggunakan bahan pelapis MBtech Camaro Fiesta. Bantalan kursi dibungkus bahan berwarna Pink Cadillac (MB 7015). Alhasil kursi pijat itu terlihat unik dalam balutan warna feminin.
Berikutnya Mister MB memasukkan warna elegan yang mewah, Black (MB 9001) dan Beige (MB 9009) dari MBtech Camaro ke dalam bantalan kursi pijat elektrik. Hadirnya warna ini bikin kursi pijat elektrik makin berkelas dan tetap nyaman di kedua inspirasi tersebut.
Apakah warna lain tidak menarik? Eits, tentu menarik dong, Anda bisa mencari padu padan warna pelapis kursi dan mencocokkan dengan warna bodi kursi maupun tone warna ruangan. Seru kan! Anda cukup mencarinya di MBtech E-Catalog.