Posted on

Dealing Table di Booth GIIAS, Bukan sekedar Tempat Negosiasi

Ajang pameran otomotif terakbar GIIAS 2023 segera berakhir. Antusiasme pelaku industri otomotif disambut hangat pengunjung yang memadati seluruh booth sepanjang perhelatan di kurun waktu 10 - 20 Agustus 2023.  Rasanya GIIAS 2023 ini cukup berhasil menjadi penawar rasa dahaga masyarakat akan perkembangan dunia otomotif tanah air pasca pandemi Covid.

Pengunjung rela mengantri dan berdesakan melihat berbagai suguhan produk otomotif terbaru, baik mobil maupun motor, termasuk berbagai teknologi baru yang tersemat. Semua pabrikan, Agen Pemegang Merek dan berbagai pelaku pendukung lainnya seolah berlomba-lomba menawarkan produk dan pelayanan terbaik kepada calon konsumennya.

Tak sekedar menampilkan produk-produk otomotif, mereka juga membangun booth yang bisa merepresentasikan Brand atau Corporate Spirit yang diusung, termasuk menata lobby / dealing table yang cozy. Artinya pengunjung bisa melepas lelah sambil melihat dan menimbang unit kendaraan yang diincar atau sekalian bisa melakukan dealing dengan sales person yang bertugas.

Beberapa lobby atau dealing table dapat dilihat di sini, seperti yang ada di booth Porsche, Mercedes maupun Toyota. Bahkan di lobby milik Porsche dindingnya ditempel poster besar yang menceritakan perjalanan panjang Porsche dari era Ferry Porsche tahun 1948 hingga sekarang. Meski terkesan simple namun ambience lobby yang ditawarkan oleh ketiga brand di atas tetap elegan dan berbeda.

Lobby room dan dealing table memang bukan sekedar area untuk beristirahat atau melakukan negosiasi transaksi semata, namun lebih dari itu, bahkan bisa menjadi ajang konsumen atau pengunjung merasakan aura kehangatan pelayanan dari brand otomotif tersebut


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store