Posted on

Desain Unik Resort Mewah Desert Rock Arab Saudi

Siapa kira dibalik luasnya areal gunung Hejaz di Arab Saudi menyimpan sebuah keindahan tersendiri. Apalagi jika keindahan tersebut dikelola dengan benar dan mampu menghasilkan cuan.

Proyek ambisius pengembang properti Red Sea Global milik keluarga kerajaan Arab Saudi ini berhasil menyulap kawasan gurun pasir dan gunung batu Hejaz menjadi sebuah resort mewah seluas 30.000 m2 sejak tahun 2024 kemarin.

Desert Rock sebuah resort mewah yang mempunyai 54 villa dan 10 suites ini menawarkan pemandangan tak biasa dari ketinggian di mana villa serta suites itu berada. Para tamu dapat melihat suasana gurun pasir dan bentuk alami bebatuan yang indah.

Berbicara resort yang punya harga kamar cukup fantasis ini dapat Anda pesan secara online. Ingin tahu harga termurah kamarnya? Mister MB menjumpai harga permalam di Wadi Villa satu kamar adalah 8.500 SAR atau Rp 37 juta. Lalu termahalnya jatuh kepada Cliff Hanging Villa dua kamar seharga 16.000 SAR atau Rp 69,8 juta permalam.

Layaknya resort mewah lainnya Desert Rock juga memberikan nuansa kemewahan tersendiri. Mulai dari desain interior kamar yang bersuasana batu alam, furniture kayu terbaik, fasilitas yang memanjakan tamu mulai dari private pool, restaurant, gim dan sauna.

Tentunya momen terbaik untuk menikmati Desert Rock adalah di waktu senja sambil melihat tenggelamnya matahari dari balkon kamar atau restora. Di malam hari pun tampilan resort kian terlihat estetik dan pastinya Anda yang hobi fotografi menyukainya karena hasil fotonya sungguh menawan.

Yuk siapkan budget liburan dan langsung terbang ke Jeddah, Arab Saudi dan transit mengganti pesawat ke Red Seat International Airport. Jarak tempuh resort dari bandara sejauh 20 menit. “Happy holiday MBtech Lovers….”


Penulis: AB | Editor : FGK |

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store