Posted on

Event MWC 2020 Dibatalkan Karena Virus Corona

Event pameran Mobile World Congress (MWC) 2020 dibatalkan penyelenggaraannya karena banyak peserta pameran yang menarik keikutsertaannya. Hal ini disebabkan oleh penyebaran virus Corona sehingga mengakibatkan pameran handphone dan teknologi terbesar dunia yang rencananya akan diselenggarakan di Barcelona pada 24 – 27 Februari dibatalkan pelaksanaannya.

GSMA selaku organisasi yang bertanggung jawab atas event MWC mengumumkan pembatalan tersebut pada hari Rabu (12/2), karena banyak perusahaan yang mundur dan khawatir dengan penyebaran virus yang kali pertama ditemukan di Wuhan pada Desember 2019 lalu. LG adalah adalah perusahaan besar pertama yang mengumumkan menarik diri dari MWC pada minggu lalu.

Yang kemudian diikuti oleh perusahaan teknologi raksasa lainnya termasuk AT&T, Facebook dan Amazon yang juga membatalkan partisipasi mereka. Hal tersebut sebagai langkah antisipasi dan pencegahan terhadap para karyawan mereka yang berinteraksi dengan total pengunjung yang datang diperkirakan berjumlah lebih dari 100 ribu berasal dari seluruh dunia.

Kini penyakit yang dinamakan Covid-19 ini telah menginfeksi lebih dari 45 ribu orang dan menyebabkan kematian hingga 1.100 jiwa berdasarkan data pada hari Rabu. Virus ini juga telah menyebar di luar perbatasan China ke 30 negara, termasuk Amerika Serikat, Jepang dan Australia. Dua kasus telah dikonfirmasi di Spanyol.

Sebenarnya dalam menanggapi kekahawatiran dari peserta, GSMA telah menerapkan langkah-langkah pencegahan ketat. Seperti tidak adanya jabat tangan atau dorong mendorong selama berada dalam pameran. Namun hal tersebut tetap tidak mengurungkan peserta yang bersikeras tetap ingin turut serta di MWC.

Terakhir 4 perusahaan teknologi besar seperti Nokia, HMD, Deutsche Telekom dan BT ikut ambil bagian untuk keluar dari kesertaan mereka. Hal inilah yang membuat GSMA akhirnya memutuskan untuk membatalkan pelaksanaan MWC 2020.

Source : Cnet

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store