Posted on

Hennessey Venom F5 Pamer Interior Carbon

Setelah dibuat penasaran dengan hanya memamerkan bagian eksteriornya saat dipamerkan pada SEMA Show - Las Vegas beberapa waktu lalu, kini Hennessey Venom F5 menampilkan foto pertama bagian interior mobilnya. Pada imej teaser yang dibagikan terlihat kabin Venom F5 didominasi dengan material karbon dan dengan adanya aksen kuning pada dasbor dan door trim.

Kabin yang hanya dapat memuat dua penumpang berisikan dua buah jok model bucket yang dilapisi bahan kulit suede sehingga terkesan kompak. Bagian lain yang terlihat adalah konsol tengah yang menjulang berisikan tiga buah tombol hingga berdekatan dengan dasbor dan sebuah layar touchscreen berukuran lebar sebagai sarana infotainment.

Supercar yang sempat diisukan menjadi penantang Bugatti Chiron ini menawarkan dua desain lingkar stir yang futuristik. Desain pertama gauge cluster dalam format digital ditampilkan dalam layar berbentuk monitor berukuran kecil yang menyatu pada bagian stir. Sementara desain lainnya instrument gauge cluster berada pada bagian dasbor seperti kebanyakan desain saat ini. Hal ini mengingatkan kita kepada desain stir Aston Martin Valkyrie.

Hennessey Venom F5 dipersenjatai mesin twin turbo V8 menghasilkan tenaga 1.600 hp yang dipasangkan dengan transmisi paddle shift 7 percepatan sehingga dapat melaju dari 0 – 300 km/jam dalam waktu kurang dari 10 detik. Sementara kecepatan tertinggi Venom F5 adalah 482 km/jam.

Source : Carscoops

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store