Posted on

Honda Odyssey 2021 Tawarkan Interior Lebih Praktis

Meski pasar mobil secara global bergeser pada jenis kendaraan kompak seperti crossover dan SUV, nyatanya pasar kendaraan MPV atau van tetap kompetitif. Walau sebenarnya hal ini dikarenakan pilihan yang ada semakin menyusut. Tapi tetap masih ada satu brand yang terus konsisten memproduksi segmen kendaraan MPV tersebut.

Yup, produsen yang terus memproduksi jenis mobil MPV adalah Honda dengan model Odyssey. Dan untuk model 2021, Honda telah melakukan sejumlah peremajaan pada MPV andalannya. Termasuk jok baris kedua yang semakin mudah dilipat, sehingga akses keluar masuk atau sesekali berfungsi sebagai bagasi untuk mengangkut barang.

Fitur Honda Sensing kini bisa ditemui di semua tipe termasuk tipe paling bawah LX dan terintegrasi dengan teknologi adaptive cruise control. Sedangkan bagian grill memiliki desain baru dengan finishing berwarna hitam dengan strip chrome dan lampu LED sebagai aksen. Lampu kabut menempati bumper depan yang kini telah dirancang ulang dengan desain yang semakin dewasa.

Pada model 2021 terbarunya, Odyssey akan dilengkapi dengan roda berukuran 19 inchi. Sementara dari balik kap mesin masih tetap mempertahankan mesin V6 berkapasitas 3.5-L yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 280 hp dipasangkan dengan transmisi otomatis 10 percepatan. Spesifikasi tersebut membuat Odyssey lebih unggul dibanding kompetitornya, Toyota Sienna.

Meski belum banyak yang bisa disampaikan mengenai Odyssey 2021 ini, tapi informasi secara detail dan lengkap akan diketahui pada bulan April mendatang, ketika mobil ini akan melakukan debutnya di New York Auto Show 2020. Dan berharap gelaran otomotif tersebut tidak mengalami pembatalan seperti halnya Geneva Motor Show beberapa waktu lalu.

Source : Motortrend

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store