PT Hyundai Motor Indonesia (HMI) resmi merilis keseluruhan desain dan daftar harga MPV terbaru Hyundai Stargazer. Dalam kesempatan tersebut produsen mobil asal Korea menyebut mobil buatannya dirancang dengan kabin lapang dengan memanfaatkan ruang maksimal namun tetap mengutamakan kenyamanan. Dan diharapkan kehadiran Stargazer menjadi tolak ukur baru kendaraan di kelasnya.
Stargazer dibekali teknologi inovatif dan fitur keamanan terkini menjadikannya kendaraan keluarga yang nyaman dan praktis untuk mobilitas keperluan harian maupun saat perjalanan jauh. Hal ini didukung desain sleek one box dengan one curve desain yang membuat ketinggian kabin semakin dioptimalkan.
Hyundai juga menyediakan pilihan tempat duduk model captain seat yang dilengkapi armrest pada kursi baris kedua, membuat tangan penumpang lebih rileks. Asyiknya konfigurasi kursi dapat disesuaikan maju, mundur, tegak, maupun direbahkan. Membuat para penumpang yang akan duduk di baris ketiga memiliki akses yang lebih mudah dikarenakan adanya ruang kosong pada bagian tengah.
Desain kursi cukup ergonomis dengan keberadaan sayap di sisi samping untuk menahan punggung penumpang. Motif jahitan pada bidang kursi disajikan secara dinamis senada dengan motif pada panel pintu. Interior didominasi warna gelap pada area bawah, sedangkan plafon berwarna terang. Area dasbor tampil clean dan modern dengan panel speedometer dan head unit dibuat menyatu.
Akan bersaing dengan entry MPV lain seperti Avanza, Xenia dan Xpander, Stargazer hadir dalam empat pilihan varian. Mulai dari varian paling bawah yakni Stargazer Active MT (Rp 243,3 juta), Stargazer Active IVT (Rp 255,9 juta), Stargazer Trend MT (Rp 263,3 juta), Stargazer Trend IVT (Rp 275,9 juta), Stargazer Style (Rp 296,3 juta) dan Stargazer Prime (Rp 307,1 juta).