Jika Anda salah satu dari orang yang menantikan kehadiran model terbaru dari Infiniti QX55, sepertinya Anda harus kembali bersabar. Hal ini disebabkan karena produsen kendaraan tersebut menunda produksi mobil terbaru yang seharusnya dilakukan di Aguascalientes, Meksiko. Penundaan diperkirakan berlaku hingga 5 bulan ke depan.
Proses produksi yang rencana akan dilakukan pada pertengahan tahun atau bulan Juni dimundurkan menjadi bulan November. Dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Nissan North America, perusahaan mengatakan faktor efisiensi operasional menjadi alasan untuk mengubah waktu produksi mobil tersebut.
Sejauh ini Infiniti hanya baru merilis teaser dari model baru tersebut dalam tampilan siluet dari sisi samping. QX55 digambarkan sebagai crossover yang diinspirasi dari model coupe dan membangkitkan model FX generasi pertama. Atau mengisi celah antara model QX50 dan QX60 untuk bersaing dengan model BMW X4 dan Mercedes-Benz GLC Coupe.
Infiniti akan menggunakan mesin yang sama dengan QX50, yakni 2.0-L turbocharged 4 silinder yang menghasilkan tenaga 268 hp dan memiliki torsi 380 Nm yang didukung dengan transmisi CVT. Mulai diproduksi pada November 2020, maka besar kemungkinan Infiniti QX55 baru akan bisa diperkenalkan pada 2021.
Source : Motor1