Posted on

Inspirasi Warna Interior Kontras

Dalam keseharian saat berada di dalam rumah tentu kita pernah merasakan bosan dengan tampilan interior yang ada. Tentu cara mudah yang bisa kita lakukan adalah dengan melakukan dekorasi ulang interior rumah dan menggantinya dengan nuansa yang lebih segar. Namun yang tak boleh dilupakan dalam proses make over adalah dengan tetap menjaga ruangan di dalam rumah senyaman mungkin.

Diperlukan beberapa referensi yang cocok dan sesuai dengan selera dan jenis ruangan yang akan diubah. Namun bukan berarti Anda tidak boleh mencoba hal yang baru dan berbeda. Salah satu cara untuk menghadirkan nuansa ruang berbeda melalui penataan interior menggunakan furnitur dan warna yang menarik. Seperti mengkombinasikan warna tak umum, seperti warna gelap dengan warna pink yang berkesan girly.

Aplikasinya pun bisa dilakukan di beberapa ruang, seperti pada ruang keluarga dan kamar tidur. Ruang keluarga yang sering dijadikan ruang berkumpul dan menjadi pusat aktivitas anggota keluarga berhasil mencuri perhatian dengan hadirnya sebuah modern sofa berukuran besar terintegrasi upholstery menjadi focal point di dalam ruang.

Semakin menarik ketika perangkat sofa ini dilapisi oleh tiga pilihan warna sekaligus. Karakter warna utama dipertegas dengan hadirnya sebuah kursi di pojok ruang berwarna pink. Begitu pula pada kamar tidur yang semakin terasa cozy ketika warna gelap dipadukan dengan warna terang pada furnitur utama. Mulai headboard, pouf hingga lapisan bench dekat jendela terasa memanjakan ketika berada di dalam kamar.

Inspirasi warna ini bisa diwujudkan menggunakan koleksi warna yang dimiliki oleh pelapis sintetis MBtech Camaro seperti warna Black (MB 9001), Charcoal (MB 9002) dan Beige (MB 9009), kombinasikan warna dari MBtech Camaro Fiesta yaitu Pink Cadillac (MB 7015).

Berani mencoba?

Photos : Home Designing

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store