Posted on

Jok Anyaman PCX 160

Krombong atau keranjang terbuat dari anyaman bambu itu berdesain khas. Nuansa etnik pada krombong dijadikan inspirasi oleh seatmaker Black Sweet Cililitan, Rossin Ahmad dalam pembuatan jok motor custom.

Rossin mengambil jok motor Honda PCX lokal sebagai basis modifikasi jok. Desain asli figur jok dipertahankan  secara garis besar, namun pada ujung jok ditambahkan busa ati berbentuk jambul. Sedangkan permukaan buritan jok ditambahkan busa bertingkat yang bikin nyaman pembonceng.

Pada permukaan jok yang punya sandaran bokong itu diberikan motif anyaman bambu yang dibuat manual dengan tangan menggunakan potongan bahan MBtech Camaro warna Saddle (MB 9012) dan Black (MB 9001). Motif itu juga hadir pada bagian pembonceng, namun hanya berwarna tunggal, Saddle.

Berikutnya di tepian jok, Rossin memberikan sentuhan desain garis dinamis dengan kombinasi warna kulit sintetis bertekstur serat karbon dari MBtech Riders-Cruiser. Warna White (MBRC 2303) jadi warna jambul, sisi samping, ujung belakang jok dan lis sandaran.

Berikutnya warna Black (MBRC 2301) mewarnai kedua bagian samping depan jok dan sisi samping bawah jok belakang. Rossin juga memberikan sentuhan warna Green (MBRC 2308) sebagai lis tepian permukaan jok pembonceng dan bagian dalam busa tambahan di ujung belakang jok.

“Proses produksinya agak lama mas, idenya sih yang bikin lama, 3 bulan kira-kira,” ujar Rossin saat ditanya oleh Mister MB. Tetapi jerih payahnya terbayarkan dengan menyandang gelar nominator Top 10 kontes jok motor online garapan MBtech RWSA beberapa waktu lalu.

Inspirasi jok PCX ini secara umum bisa diterapkan di PCX lokal baik model lawas atau terbaru 160 cc, jika ingin berkonsultasi dengan pembuatnya, kontak Rossin di 0812-1970-6297.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store