Posted on

Kursi Pelaminan Estetis

Melaksanakan pesta pernikahan bagi pasangan yang berbahagia itu merupakan impian, apalagi jika pelaminan didekorasi sesuai kesukaan, wah makin lengkap deh bahagianya.

Namun kita hidup di Indonesia yang masih menjunjung adat istiadat, nah dalam menggelar pesta pernikahan biasanya mengacu kepada adat dari kedua pengantin. Misalnya pernikahan gaya Jogja, Sunda, Bugis dan sebagainya.

Nah tidak ada salahnya singgasana kedua pengantin di hari resepsi pernikahan dirancang seindah dan semenarik mungkin. Pastinya seluruh mata para tamu undangan tertuju kepada dekorasi pelaminan serta pasangan pengantin. Tentunya hari bersejarah itu akan dikenang hingga menjadi kakek-nenek.

Inspirasi kursi pelaminan bergaya klasik cocok menjadi pengisi panggung dan pastinya ditemani oleh dekorasi senada. Untuk material pelapisnya memakai kulit sintetis MBtech Giorgio.

Pertama kursi pelaminan model V dan bulatan di tengah sandaran bermotif kancing itu dibalut kulit sintetis berwarna Natural (MB 6008). Serunya warna pelapis busa dudukan kursi terlihat kontras dengan warna hitam di sofa berbahan kayu itu.

Kedua adalah kursi pelaminan bermotif ukiran bolong-bolong di sandarannya. Kursi berwarna emas itu ditambahkan aksesoris bantal pipa. Senada warna bantal, busa dudukan kursi ikut dilapis warna Ivory (MB 6007) yang mewah.

Pamungkasnya, kursi pelaminan dengan sandaran tinggi berlis etnik warna emas ini dilapis warna Platinum (MB 6005). Tidak ketinggalan aura kemewahan disematkan pada sandarannya lewat motif kancing yang ikonik.

Yuk buat pasangan yang berencana menikah dalam waktu dekat mulai pilih-pilih kursi pelaminan kesukaan.    


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store