Posted on

Maserati Umumkan Mobil Sport Terbaru

Maserati telah mengumumkan mobil sport terbaru mereka dengan nama MC20. Nama MC20 diambil dari singkatan Maserati Corse 2020, juga sebagai pengingat silsilah dan menandai kembalinya Maserati dalam dunia balap dan motorsport. Detail lain dan informasi lebih lanjut dari MC20 masih disimpan rapat oleh pabrikan Maserati.

Maserati juga menyampaikan jika MC20 merupakan mobil super sport dan evolusi alami dari seri MC12 sebelumnya yang pernah berjaya sebagai penanda kembalinya Maserati di dunia balap pada tahun 2004 lalu. Saat itu MC12 sukses mencatat kemenangan di 22 balapan dan merebut 14 titel kejuaraan selama karir. Dan dengan hadirnya MC20, Maserati berharap dapat menuai kembali kesuksesan serupa.

MC20 akan diluncurkan pada bulan Mei dan diproduksi di pabrik Viale Ciro Menotti. Ini juga menjadi penanda brand Maserati yang juga telah mengkonfirmasi rencana untuk memproduksi kendaraan listrik. Meski belum banyak informasi lain mengenai mobil super sport ini, tetapi melalui teaser foto yang telah dirilis, terlihat jika desain tampai menyerupai Alfa Romeo 4C yang telah menerima sejumlah peningkatan.

Termasuk menguji dan menggunakan dapur pacu yang telah dikembangkan dan dibangun secara khusus. Diperkirakan akan mengandalkan mesin V8 turbocharged dengan kombinasi tiga motor listrik dan berpenggerak all-wheel drive. MC20 juga akan menyematkan teknologi baterai 800V seperti yang ditemui pada Porsche Taycan dan bisa digunakan untuk berkendara lebih jauh. Ada pula fitur quick charging untuk bisa digunakan mengisi kembali baterai 50% lebih cepat dari teknologi fast charging pada mobil standar.

Source : Carscoops

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store