

Sepeda motor telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia. Populasinya bahkan mencapai sekitar setengah dari jumlah penduduk Tanah Air, yakni 139 juta unit berdasarkan data BPS tahun 2024.
Kondisi tersebut menunjukkan bahwa sepeda motor bukan sekadar alat transportasi, melainkan sudah menjadi pilihan utama dalam mobilitas harian. Seiring dengan itu, banyak pengguna motor ingin tampil lebih personal agar kendaraannya tidak terlihat sama dengan milik pengendara lain.
Tak heran jika dunia modifikasi sepeda motor di Indonesia berkembang pesat. Salah satu aspek paling krusial dalam modifikasi adalah kenyamanan berkendara, tanpa mengesampingkan nilai estetika. Menjawab kebutuhan tersebut, MBtech hadir bagi para pengguna sepeda motor dengan menghadirkan pelapis jok sintetis yang menawarkan kenyamanan, sekaligus kaya akan pilihan warna dan tekstur.

Popularitas MBtech di Indonesia tak lepas dari kualitas produknya yang telah teruji. Hal inilah yang membuat banyak masyarakat menjadikan MBtech sebagai pilihan utama untuk pelapis jok motor mereka.
Lebih dari itu, sejak beberapa dekade lalu MBtech juga berperan aktif dalam menularkan tren modifikasi jok motor kepada publik. Beragam inspirasi desain telah dihadirkan, mulai dari gaya harian, klasik, stylish, hingga konsep ekstrem yang mencerminkan karakter penggunanya.

Sebagai bentuk komitmen terhadap segmen roda dua, MBtech memiliki lini khusus pelapis jok sepeda motor, yaitu MBtech Riders–Cruiser. Varian bertekstur serat karbon ini tersedia dalam 10 pilihan warna menarik dan tetap fleksibel untuk di-mix and match dengan varian MBtech lainnya, yang masing-masing membawa karakter warna terbaik di kelasnya.

Berbekal pengalaman lebih dari dua dekade, MBtech membuktikan bahwa jok motor bukan sekadar tempat duduk. Jok adalah ruang berekspresi sekaligus bagian dari gaya hidup berkendara. Apa pun jenis motornya, pastikan MBtech hadir menemani setiap perjalanan. MBtech said.