Posted on

Menjelang Debut Lamborghini L595 Zagato Roadster

Menjelang peluncurannya, pecinta otomotif dapat melihat langsung penampilan Zagato yang debutnya akan dilangsungkan di Concorso d’Elegance Villa d’Este bulan depan. Diperkenalkan kali pertama pada tahun 2014, supercar ini menggunakan model Gallardo LP570-4 Superleggera pada perayaan ke-95 tahun Zagato.

Penampakan terbaru dari supercar ini memperlihatkan model roadster di website resminya dan terdaftar dengan nama 2018 Lamborghini L595 Zagato. Dari gambar tersebut bisa terlihat jika Zagato mempertahankan tampilan fascia dan lampu model lama. Sedangkan atap yang sebelumnya menggunakan model double-bubble kini diganti menggunakan model baru yang bisa dilipat untuk varian roadster dan desain penutup mesin yang unik.

Meski belum ada data yang pasti, namun jika melihat sektor mesin Lamborghini 5-95 Zagato didukung mesin V10 5.2-L menghasilkan tenaga 570 hp dan torsi 538 Nm. Melaju dari 0 – 100 km/jam dibutuhkan dalam 3,4 detik saja dengan kecepatan tertinggi 325 km/jam. Spesifikasi tersebut kemungkinan tidak mengalami banyak perubahan dari model lama.

Dan diperkirakan sama dengan pendahulunya, yaitu Lamborghini 5-95 Zagato yang diproduksi hanya satu unit dan kemudian dibuat dalam jumlah terbatas, model roadster ini diperkirakan juga akan diproduksi dalam jumlah sangat terbatas. Untuk kepastian tersebut para calon konsumennya harus bersabar hingga peluncurannya pada tanggal 25 Mei mendatang.

Source : Carbuzz

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store