Posted on

Personalisasi Jok Aerox 155 Movistar

fb-jok-aerox-zury-blue-mbtech-inspiration-5

Momen pencapaian Yamaha meraih gelar kemenangan ‘500 Grand Prix Victories’ dari berbagai kelas balap motor dunia seperti kelas 125cc, 500cc hingga MotoGP menjadi inspirasi Yamaha Indonesia untuk menghadirkan semangat juara kepada pencinta Yamaha di Indonesia.

Hadirnya desain Movistar di varian Yamaha Aerox 155 membuat tampilan skutik gambot itu terlihat eksklusif dan berbeda dengan varian sejenis. Kini dengan sedikit sentuhan bercita rasa tinggi di sektor jok mampu menjadikan skutik rasa MotoGP ini kian lengkap ubahannya dan tentunya nilai kegantengan dari Aerox 155 ikut terdongkrak secara instan. Enggak percaya? Ikutin cara Mister eMBi dalam mendandani jok memakai bahan MBtech.

jok-aerox-zury-blue-mbtech-inspiration-4

Cukup bermodalkan jok orisinil Aerox 155 dan tambahan frame custom berbahan fiberglass yang berfungsi sebagai ‘topeng’ untuk dimasukkan keatas permukaan busa jok, maka desain baru langsung tercipta. “Figur jok asli tidak disentuh sama sekali, frame custom justru yang diberikan busa baru menyesuaikan bentuk frame baru itu,” ujar Zury selaku seatmaker MSM Jok, Gedongkuning, Jogja.

Zury menambahkan frame custom garapannya bersifat knock down alias bisa dibongkar pasang dengan mudah. “Secara teknis topeng buatan saya ini two pieces, bagian pertama untuk jambul dan bagian kedua menjadi sandaran sekaligus bantalan,” lanjutnya.

jok-aerox-zury-blue-mbtech-inspiration-3

Lalu bahan MBtech Riders yang dipilih berwarna Black (MBRC 2301) berpadu dengan bahan bertekstur Nappa warna Black (MBPC 1001) milik MBtech Premium-Carrera. Warna khas Movistar Yamaha diwakili warna dan Blue (MB 8814) dari MBtech New Superior. Efek dari pewarnaan jok baru ini semakin menguatkan identitas Aerox 155 Movistar Edition.

jok-aerox-zury-blue-mbtech-inspiration-1

Peraih juara ke-6 MBtech Online Design Contest Riding With Style 2017 ini membuat desain garis-garis model perut six pack pria atletis dipermukaan jok pengendara dan sebuah identitas Aerox berupa border dipunuknya. Zury mengakui butuh waktu 2-3 hari dalam proses pembuatan jok yang dipasarkannya seharga Rp 2 jutaan ini. Jika Anda tertarik, pilihan motif warna lain pun dapat dikerjakan oleh Zury, bagaimana berminat?

jok-aerox-zury-blue-mbtech-inspiration-2

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store