Posted on

Pilih Smart Monitor atau Wide Monitor?


Memilih monitor yang tepat diyakini bisa membantu bekerja secara efektif karena sekarang ini untuk beberapa para pekerja menghabiskan waktu yang lebih lama di depan komputer. Apalagi saat ini juga banyak pekerjaan yang memang dilakukan dari rumah.



Ada berbagai macam jenis monitor yang bisa jadi pilihan, namun saat ini smart monitor dan wide monitor cukup digemari karena memiliki beberapa keunggulan dibandingkan dengan monitor konvensional.


Untuk smart monitor bisa dibilang adalah penggabungan antara monitor konvensional, portal hiburan, media streaming, konektivitas mobile, serta kemampuan remote office dalam satu perangkat.



Kerennya, smart monitor ini bisa berdiri sendiri tanpa adanya PC atau media player lainnya. Jadi kita sudah bisa menggunakan smart monitor tanpa membeli device apa pun. Bahkan beberapa produsen sudah menyertai monitor ini dengan rangkaian opsi konektivitas, meliputi tiga port USB 2.0, satu port USB Type-C, Bluetooth, dan built-in WiFi.


Pengguna juga bisa melakukan screen mirroring dari ponsel ke layar monitor dengan mudah. Selain digunakan untuk bekerja, smart monitor juga bisa mengakses konten hiburan seperti Netflix, Apple TV dan YouTube. Asyik banget…



Beda cerita dengan wide monitor. Monitor yang memiliki bidang lebih luas dan biasanya melengkung ini membutuhkan sumber perangkat. Karena wide monitor digunakan sebagai layar pengganti maupun pendukung. Kamu bisa menggunakan perangkat seperti PC, laptop bahkan smartphone.


Kelebihan dari wide monitor mungkin dirasakan para gamers, karena fitur luas monitor menawarkan pengalaman visual yang sangat imersif. Walaupun demikian, untuk berbagai aplikasi non-gaming juga tetap menawarkan pengalaman yang lebih baik. Karena monitor ini menyediakan ruang ekstra untuk memfasilitasi banyak dokumen dan aplikasi yang berjalan pada waktu yang bersamaan.


Kamu pilih yang mana? Kedua jenis monitor tersebut sangat ideal untuk penggunaan kantoran dan hiburan.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store