Posted on

Stylish Interior Altis Gen 3

Jika sebelumnya Mister MB pernah membahas generasi kedua Toyota Altis, sedan generasi kesebelas dari keluarga Corolla yang masih layak untuk wira wiri beraktivitas. Kali ini Mister MB akan mengulas model penerusnya yang resmi mendarat di Indonesia sejak 2013 silam. Sangat berbeda dari model Gen 2, desain Altis di Gen 3 sudah terlihat sangat modern dan stylish.

Terlihat dari tarikan garis bodi yang lebih tegas dan agresif. Begitu pula dengan lampu utama dan grill chrome yang menyipit serta hadirnya lampu kabut memberi kesan sporti. Perbedaan juga terlihat pada interior yang menyediakan kabin lebih lapang, membuat berkendara lebih nyaman.

Interior New Altis Gen 3 telah memiliki skema warna two tone dengan dasbor berwarna hitam, sayangnya bagian jok masih tetap mengandalkan warna beige. Tapi jangan khawatir, warna pelapis jok ini bisa diganti mengikuti selera. Apalagi sebelumnya mobil sering dikendarai, pasti bagian pelapis jok mulai kusam.

Tampilan elegan pada interior New Altis bisa kembali dihadirkan menggunakan tekstur lembut MBtech Premium - Carrera. Warna single tone jok asli bisa kembali dimunculkan dengan pilihan warna Champignon (MBPC 1007) atau Grey (MBPC 1003) . Agar lebih dinamis tambahkan motif jahitan pada bagian sandaran berupa garis-garis vertikalyang saling bersilangan.

Nuansa interior baru akan terasa jika jok dilapis dengan dua buah warna. Kombinasinya bisa menggunakan warna Black (MBPC 1001) untuk samping jok dan belakang. Sedangkan bagian sandaran dan bokong dilapis warna Red (MBPC 1010). Tambahkan motif jahitan serupa pada sisi tengah. Warna lain yang juga bisa diaplikasikan adalah Black (MBPC 1001) dengan Brown (MBPC 1005) . Dijamin ubahan ini  bisa membuat jok New Altis semakin elegan dan modis.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store