Duet sutradara di balik kesuksesan film "Avengers" dan Marvel Cinematic Universe, Anthony dan Joseph Russo, memiliki sebuah proyek serial dokumenter yang mengisahkan persaingan antara para pahlawan komik Marvel dan DC.
Russo bersaudara, seperti dilansir Variety, Rabu, akan berperan sebagai produser untuk serial dokumenter bertajuk "Slugfest" yang akan hadir dalam layanan video streaming berlangganan, Quibi.
Serial dokumenter itu terinspirasi oleh buku karya Reed Tucker berjudul "Slugfest: Slugfest: Inside the Epic, 50-Year Battle between Marvel and DC."
Serial itu akan menceritakan perkembangan buku-buku komik produksi Marvel dan DC sebagai bentuk seni modern Amerika Serikat dan bagaimana mereka menjadi daya tarik dalam industri film Hollywood.
Produser berjanji "Slugfest" akan mengusung kisah-kisah kecil dari sejarah Marvel dan DC, termasuk wawancara dengan para pencipta karakter jagoan paling terkenal di dunia.
Selain Russo bersaudara, turut bergabung Don Argott dan Sheena M. Joyce sebagai sutradara serial itu. Argott dan Joyce merupakan sutradara film dokumenter pemenang penghargaan "Believer" dan "Framing John DeLorean".
Layanan streaming Quibi akan diluncurkan pada 6 April 2020. Membidik segmen penonton milenial, layanan itu mematok biaya berlangganan sekira lima dolar AS dengan iklan atau delapan dolar AS tanpa iklan per bulan.
Quibi didirikan oleh mantan pemimpin Disney dan Dreamworks, Jeffrey Katzenberg. Selain Russo, Katzenberg juga mengajak sineas-sineas kondang untuk mengerjakan proyek lain Quibi.
Beberapa proyek yang sedang dalam tahap pengerjaan yaitu proyek Steven Spielberg, Guillermo del Toro, Antoine Fuqua, Sam Raimi, Jason Blum, Steven Soderbergh, Catherine Hardwick, Anna Kendrick, Doug Liman, dan Laurence Fishburne.