Posted on

Yellow Ducati Café Racer

Ducati Scrambler Full Throttle 800 berkelir kuning-hitam ini sekilas terlihat standar. Namun ketika dimainkan throttlenya suara gahar knalpot Termignoninya pasti bikin orang menoleh.

Jangan salah bro! pemiliknya rela solo riding dari Bekasi khusus ke workshop kang Asep Supriyatna – Amanda Jok di Purwakarta, Jawa Barat untuk dibuatkan jok custom sesuai keinginannya. “Pemilik Ducati ini pelanggan lama saya om, semua moge koleksinya alhamdulillah, joknya saya yang garap,” ujar kang Asep.

Motor Scrambler berharga ratusan juta rupiah ini datang dengan kondisi standar dengan cover plastik pada bagian ekornya. Sayangnya, pemilik motor mengeluh cover jok itu mengganggu fungsi dari tas yang suka dibawanya turing. “Si om ingin dicopot saja, dan dibuatkan model yang praktis biar bisa bawa tas,” cerita kang Asep mengenai awal mula kenapa jok ini di custom.

Kang Asep menawarkan desain jok café racer. Ia berdalih ekor berpunuk dapat berkamuflase menjadi seperti cover jok. Setelah pemilik setuju, maka detik itu juga jok bawaan Ducati tersebut dimodifikasi. Wow!

Koleksi warna MBtech New Superior warna Yellow (MB 8812) diposisikan pada bagian ekor jok dan sedikit bagian ujung depan jok. Lalu sebagai pemisah antar bagian jok, kang Asep memberikan aksen lis putih atau Alaska (MB 6006) milik MBtech Giorgio.

Kesan klasik yang terpancar dari warna lis jok berhasil diimbangi dengan warna abadi, Black (MB 9001) dari varian MBtech Camaro. Kombinasi warna tersebut terlihat di sisi samping jok dan permukaan bahan bermotif garis – garis pada bagian pengendaranya.

“Untuk motif garis – garis saya gunakan metode emboss,” senyum kang Asep.  Serunya proses pengerjaan jok custom Ducati Scrambler buatan 2020 ini dikerjakan dalam hitungan jam. Walau terkesan buru – buru, namun jangan salah! Kang Asep mengerjakannya dengan rapi dan detail sehingga kualitasnya persis seperti jok asli Ducati.

Walau kelihatan standar tetapi hasilnya keren... 

Kontak Seatmaker:
Amanda Jok
Jl. Baru Kemuning Kp. Sukasari, Purwakarta - Jawa Barat
Hp: 0877-7894 8325

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store