Posted on

22 Interior Modif Hibur Pengunjung IAM MBtech Banjarmasin

Dihelat selama dua hari di Duta Mall, kota Banjarmasin; kontes modifikasi IAM MBtech 2019 benar- benar menyajikan suasana kompetisi yang menyenangkan. Baik peserta dan pengunjung disuguhi beragam acara yang menghibur baik dari atas panggung serta atraksi dari masing-masing mobil peserta yang berkompetisi.

Sejak memasuki area parkir gedung, pengunjung sudah bisa menikmati deretan mobil modifikasi yang memanjakan mata. Balutan cat atau stiker dengan ragam warna yang catchy dan kombinasi velg 'branded' ber-spec fantastis dengan mudah dijumpai untuk pengerjaan eksterior.

Sedangkan untuk bagian interior, para peserta juga saling berlomba memberikan tampilan modifikasi terbaik. Setidaknya terdata 22 mobil yang telah mengganti pelapis jok dan interior menggunakan bahan sintetis MBtech. Pengerjaan tersebut sengaja mereka lakukan untuk memperebutkan kategori khusus MBtech Awards.

Kreativitas, tingkat kesulitan, aplikasi bahan dan kualitas pengerjaan menjadi rujukan para peserta yang ingin mengikuti kategori khusus ini. Nah berikut adalah foto beberapa peserta IAM MBtech Banjarmasin yang tertangkap kamera telah memodifikasi bagian jok dan interiornya.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store