Posted on

Boeing & Porsche Kembangkan Mobil Terbang Listrik

Boeing akan melakukan kerja sama dengan pembuat mobil sport mewah Porsche untuk mengembangkan konsep kendaraan listrik yang dapat melakukan lepas landas dan mendarat secara vertikal - vertical takeoff and landing (VTOL).

Para ilmuwan dari kedua perusahaan juga akan berkolaborasi membangun  dan menguji prototipe berdasarkan desain yang mereka buat. Sedangkan untuk model VTOL premium yang dibuat, keduanya sepakat untuk menggunakan nama Porsche.

Kolaborasi tidak hanya sebatas pengembangan produk saja, tetapi juga melihat mobilitas potensi udara perkotaan secara keseluruhan. Dan untuk ini, Porsche akan membuat tim internasional sebagai bagian dari nota kesepahaman yang mereka tandatangani. Bahasan seperti aspek mobilitas udara perkotaan, melihat potensi pasar dan kemungkinan penggunaan kendaraan terbang premium akan menjadi bagian utama yang dikerjakan tim tersebut.

Boeing akan bersaing dengan rival abadinya Airbus SE, yang sudah mulai menguji kendaraan VTOL sendiri tahun lalu. Selain itu ada pula Kitty Hawk – VTOL dengan satu penumpang yang juga baru saja diluncurkan. Katanya mobil terbang ini 100 kali lebih senyap jika dibandingkan helikopter.

Source : engadget

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store