Jakarta rasanya tidak ada putusnya untuk urusan spot kuliner yang instagramable. Terakhir yang masih ‘hangat’ diperbincangkan adalah Chillax yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman Kav.23 Jakarta Selatan.
Chill & Relax merupakan tempat nongkrong di pusat bisnis Jakarta yang menawarkan konsep kuliner di ruang terbuka. Makin seru desain bangunan yang berisi tenant dengan berbagai pilihan menu kuliner beragam itu dirancang bernuansa Eropa. Jadi asyik buat foto-foto deh.
Paham dong kalau konsep itu mengingatkan akan suasana kafe di kota Paris atau Italia mungkin. Nah jam seru buat nongkrong di sini adalah sore hari hingga tutup malam hari di pukul 22.00 WIB.
Jika tidak ingin jajanan berat yang dijajakan oleh tenant pada deretan bangunan berdesain heritage itu, cobain camilan yang dijajakan tenant di foodcourt. Asyiknya Anda bisa menikmatinya sambil duduk di kursi kayu yang berada di area belakang Chillax.
Oke, jadi kapan nih Mister MB diajak nongkrong sama kalian?