Posted on

Gorgeous Sofa L Shape

sofa l mbtech

Tak dipungkiri sofa L shape jadi favorit pemilik rumah yang ingin mendekor interior rumahnya. Modelnya yang beragam dan bisa dikombinasikan sesuai selera konsumen menjadi salah satu keunggulan. Seperti keinginan salah satu pelanggan sofamaker Yoga Jok berikut yang ingin mempercantik sudut ruang keluarganya.

Bapak Jupri yang menggawangi workshop di Jl Raya Gedangan, Asahan belum lama ini memang menerima order pemesanan satu set sofa model L. Sofa tersebut juga dilengkapi dengan beragam aksesoris lain yang bisa mengoptimalkan tampilannya. Seperti meja, bantal sofa, puff dan bench yang juga bisa difungsikan sebagai storage.

sofa l mbtech

Sebelum diproduksi ukuran sofa disesuaikan dengan luas ruang menggunakan dasar konfigurasi 3 + 2 seat serta sebuah intersection yang berfungsi sebagai sambungan di pojok ruang. Jupri kemudian memilih kombinasi warna terang untuk melapisi tiap bagian sofa buatannya. Pilihannya warna  Azalea (MB 6024) dari MBtech Giorgio yang mendominasi bagian atas.

sofa l mbtech

Sedangkan bagian bawah menggunakan warna Fossil (MB 6004) masih menggunakan bahan bertekstur halus menarik. Uniknya bagian kaki sofa masih dikombinasikan warna Azalea membuat ruang kesan lebih adem. Aplikasi serupa dilakukan untuk meja dan bench membuat tampilan sofa semakin ‘gorjes’. Jupri mengaku testimoni konsumen merasa puas dengan hasilnya setelah sofa dikirimkan.


Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store