Posted on

Honda Gelar Balap Simulator One Make Race

PT Honda Prospect Motor bekerjasama dengan HM Engineering menggelar Honda Racing Simulator Championship (HRSC), sebuah ajang balap simulator pertama di Indonesia yang digelar oleh pabrikan otomotif.

Ajang ini akan diikuti oleh 60 peserta yang lulus babak kualifikasi dari 232 pendaftar. Terdapat dua kelas, yakni kelas Professional dan kelas Amateur. Ke-60 peserta tersebut akan berlaga di seri pertama HRSC pada tanggal 11 Juli 2020 mendatang di sirkuit virtual Suzuka.

Kejuaraan HRSC mengusung konsep balap One Make Race (OMR). Setiap peserta menggunakan mobil balap Honda Civic Type R Sport Version dalam program simulator balap Rfactor 2.

Menariknya dalam kompetisi ini peserta bisa merasakan beragam sirkuit virtual, seperti Sirkuit Suzuka, Sepang, Silverstone, Interlagos, Zandvoort dan Estoril.

Pada ajang ini, HRSC memberikan total hadiah sebesar Rp 65 juta bagi 5 orang pemenang dikelas Professional dan juga 5 orang pemenang dikelas Amateur.

Share on This Post

0 Comment(s)
Tidak ada komentar, jadilah yang pertama berkomentar
E-Catalog Google Play
E-Catalog App Store