Brabus mulai tertarik ke dunia sepeda motor performa. Buktinya foto-foto resmi dari KTM bocor ke publik dan langsung di take down dari web resmi mereka. Namun kehadiran naked bike keren itu terlanjur tersebar dan bikin penasaran riders.
Brabus mengambil basis KTM 1290 Super Duke R EVO dan mengubah namanya dengan Brabus 1300 R. Namun sebelum meluncurkannya, tuning house asal Jerman itu telah mempermak tampilannya seperti yang terlihat saat ini.
Pertama, Brabus menghapus warna ikonik KTM, oranye menjadi dark grey dan hitam. Warna gelap itu mendominasi di motor. Namun sentuhan ringan warna merah masih ada di area tangki bahan bakar agar kesan sport tetap terpancar.
Berbeda dengan motor yang jadi basis, Brabus mengubah fascia dengan model lampu bulat tunggal yang dibungkus cover. Konsep ini juga serupa dengan desain air cowl di bawah stang.
Ubahan lain pada bodi Brabus 1300 R yang menarik adalah aplikasi serat karbon di area rangka dan cover bodi sampai spatbor yang digunakan. Kemudian Brabus juga memasang pelek monoblock, foot step dan knalpot berdesain khusus khas Brabus.
Terpenting bagi Mister MB adalah desain joknya yang menawan. Anda bisa menjadikannya inspirasi juga. Motif hexagonal modern jadi kekuatan desainnya, Brabus tidak lupa melapisnya dengan kulit terbaik dan pastinya identitas berupa emblem Brabus ikut disematkan di atas dudukan jok.
Brabus sepertinya masing memakai fitur dan spesifikasi teknis bawaan KTM 1290 Super Duke R. Lalu tersiar kabar motor ini hanya diproduksi sejumlah 77 unit di dunia. Wah harus buru-buru pesan deh.